Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina mengikuti Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-114 Kodim 1007/Banjarmasin Tahun 2022, berlangsung di Halaman Balai Kota Banjarmasin, Rabu 24/08/22.
Bertindak selaku Inspektur Upacara, Danlanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M Tr Hanla, turut hadir Dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Inf Ilham Yunus, Sekdako Banjarmasin, Ikhsan Budiman, Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana A. Martosumito, S.I.K, M.H, sejumlah pimpinan SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin serta seluruh jajaran terkait.
H Ibnu Sina menyampaikan ucapan terimakasih dan sukses atas pelaksanaan TMMD Ke-114 yang berjalan lancar serta tepat waktu. Terlebih ujarnya, dalam pengerjaan fisik tersebut memang memerlukan banyak tenaga dan pikiran antara TNI bersama masyarakat sekitar.
"Alhamdulillah pelaksanaan TMMD ke-114 di Banjarmasin tahun anggaran 2022 berjalan lancar dan laporannya 100% mencapai target," ucapnya.
Ia berharap pembangunan tersebut dapat dirasakan manfaatnya terutama bagi masyarakat di Banjarmasin Utara. "Semoga ini dapat membantu warga Banjarmasin khususnya Banjarmasin Utara yang berbatasan juga dengan Batola dan Banjar, apalagi luas jalan yang dibangun memang dibutuhkan oleh masyarakat," terangnya.
"Rasa-rasanya ada sekitar 115 kepala keluarga (KK) yang terdampak dan mendapatkan manfaat dari pembuatan jalan yang terbentang 1,2 km tersebut. Untuk itu, mari kita jaga dan rawat, jadikan ini sebagai sarana prasarana yang harus kita jaga bersama-sama," tambah H Ibnu Sina.
Kemudian, beliau juga membeberkan terkait dengan rencana pengembangan di kawasan Desa tersebut kedepannya.
"Kami akan coba usulkan penerangan jalan umum (PJU) panel surya di sepanjang jalan itu supaya penerangan dapat memadai, lalu mengenai pemasangan kabel listrik jika memungkinkan, serta tidak menutup kemungkinan ketika masyarakatnya sudah bagus, kondusif, semua sudah tertata rapi dan aksesnya mudah dijangkau, ini bisa kita kembangkan menjadi destinasi wisata,"
#banjarmasinkotaseribusungai #banjarmasincityofthousandrivers #banjarmasinBISA #banjarmasinBAIMAN #banjarmasin_barasih_wan_nyaman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar